Bimbingan Teknis Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Dana BOS SMP Tahun 2024
Banjarnegara – Dalam rangka memberikan bekal dan penguatan kepada bendahara sekolah agar pengelolaan dana BOS SMP sesuai dengan petunjuk dan aturan yang berlaku, Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara melalui Bidang Sekolah Menengah mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Dana BOS SMP tahun 2024.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, mulai 30 September hingga 1 Oktober 2024, di Surya Yudha Hotel, dengan partisipasi dari 100 SMP se-Kabupaten Banjarnegara. Kepala Bidang Sekolah Menengah, Doko Haryanto, S.Pd., MM., dalam laporan pembukaan acara, menjelaskan tujuan dari pelaksanaan Bimtek ini.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan bekal dan penguatan kepada semua bendahara BOS SMP, sehingga pengelolaan dana sesuai aturan dan mampu meminimalisir kesalahan,” jelas Doko Haryanto.
Bimtek dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga Kabupaten Banjarnegara, Teguh Handoko, S.Sos., yang memberikan apresiasi kepada para guru yang juga berperan sebagai bendahara sekolah. “Kami sampaikan apresiasi kepada para guru yang juga menjadi bendahara. Selain tanggung jawab mengajar, juga harus menangani pengelolaan dana BOS di sekolah. Kami harap kegiatan ini dapat menjadi bekal serta solusi jika ada kendala dalam pengelolaan dana,” jelas Teguh Handoko.
Narasumber dalam kegiatan ini adalah Chickmah Siti Rahayu, S.E., M.Akun., AAP., CRMO., QRMP., Auditor Madya dari Irban Bidang Keuangan, serta Daru Anggoro Aji, S.Kom., M.Ec., Kepala Bidang Anggaran BPPKAD. Mereka memberikan materi terkait tata kelola keuangan yang sesuai aturan.
Dasar pelaksanaan kegiatan ini adalah Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia Nomor 63 Tahun 2023 tentang perubahan atas Peraturan Menteri Nomor 63 Tahun 2022, serta Penjabaran DPA SKPD Tahun Anggaran 2024 terkait peningkatan kapasitas di bidang pendidikan.